Tips Menentukan Nama Domain Website
- Posted in Tips & Trik
- Komentar Dinonaktifkan pada Tips Menentukan Nama Domain Website Komentar
Nama domain website adalah sesuatu yang sangat penting untuk meningkatkan brand image yang dimiliki. Perhatikan baik-baik, apa sebetulnya tujuan anda membuat website tersebut? Membuat situs untuk bisnis, ecommerce, media, atau untuk portofolio. Jika anda membuatnya untuk keperluan yang bersifat jangka panjang, misalnya bisnis, media dan lain sebagainya, maka sudah pasti anda harus menentukan nama domain website yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan. Penggunaan metode yang satu ini akan mampu memberikan kepada anda sesuatu yang tepat dan terbaik.
Baca Juga: Cara Dapat Uang Dari Internet Dengan Mudah
Ketika anda mampu menciptakan sebuah website yang tepat dengan nama yang kreatif dan kompetitif, maka ini akan memudahkan anda untuk menduduki peringkat nomor 1 di mesin pencari. Di satu sisi, audience juga akan lebih mudah mengingat nama situs anda serta tidak susah untuk diketikan di kolom pencarian. Simak selengkapnya tips dalam menentukan nama domain website sebagai berikut:
1. Nama Domain Mengandung Kata Kunci Atau Keyword
Satu hal yang pasti dalam pemberian nama domain website tersebut adalah menginput nama yang sekiranya mengandung kata kunci atau keyword dari website anda itu sendiri. Hal tersebut sangatlah penting dalam rangka memberikan kemudahan kepada anda untuk membuat dan menghasilkan situs yang terbaik dan juga mudah di-crawl oleh mesin pencari. Ini adalah istilah yang mengacu pada bagaimana BOT dari Google, Bing, dan sejumlah mesin pencari populer lainnya supaya ketika anda memasukan kata kunci tertentu, maka hasilnya akan menuju pada situs yang anda buat tersebut. Misalnya jika anda membuat situs tentang jual beli baju atau fashion secara online, maka anda bisa membuat nama domain website semisal jualbajuonline[dot]com dan lain sebagainya.
2. Sesuai Dengan Tema Website

Jangan lupa bahwa dalam menciptakan nama domain website tersebut, anda juga harus menyesuaikannya dengan tema yang dimiliki oleh website anda itu sendiri. Dengan membuat sebuah domain yang sesuai dengan tema, sudah pasti hal ini akan memberikan manfaat tambahan lainnya. Di satu sisi, anda pun akan lebih mudah dalam mendeskripsikan seperti apa tampilan dan juga fungsi dari website anda itu sendiri. Misalnya anda membuat website yang berkaitan dengan fashion, maka buatlah nama yang mencerminkan fashion tersebut. Jangan sampai website anda tentang fashion, tapi nama web anda malah bertajuk teknologi, dan hal-hal yang tak ada kaitannya dengan fashion sama sekali.
3. Buat Nama Yang Pendek Dan Gampang Diingat
Satu hal yang pasti dalam membuat nama domain website tersebut adalah menciptakan kombinasi yang gampang diingat dan pendek. Kenapa demikian? Karena jika anda menciptakan nama yang terlalu kepanjangan, sudah pasti hal ini pun juga akan mempengaruhi performa dari website anda itu sendiri. Nama yang terlalu panjang jelas bukanlah pilihan yang tepat. Hal ini mengingat bahwa nama yang panjang tersebut juga akan menjadikan website yang anda miliki semakin susah dalam hal pengejaanya. Coba bayangkan lebih mana memasukan kata jamannow dibandingkan dengan jamannowkursiadaempat, tentu saja, dengan memasukan kata lebih simple atau sederhana, maka anda pun akan bisa membuat nama domain website yang lebih mudah diingat.
4. Pilih Ekstensi Yang Unik
Dalam nama domain website tersebut, anda juga harus memilih ekstensi domain yang akan anda pergunakan nantinya. Dalam hal ini, ada berbagai macam pilihan ekstensi yang bisa anda pilih, mulai dari .com, .info, .co.id, dan lain sebagainya. Apakah anda sudah familiar dengan ekstensi tersebut? Tentu saja ini akan terlalu mainstream jika anda menggunakan ekstensi yang sudah banyak dipakai. Karena itu, solusi yang bisa anda terapkan adalah dengan mencoba menggunakan pilihan ekstensi jenis yang lainnya. Dalam hal ini, opsi yang bisa anda coba untuk pergunakan adalah pilihan yang unik seperti .asia, .online dan lain sebagainya.
5. Diskusikan Dengan Tim Anda
Dalam pembuatan nama domain website tersebut, anda juga tak perlu bekerja sendirian. Kenapa? Karena anda pun sebetulnya juga bisa mendiskusikan dengan tim anda mengenai hal ini. Dengan cara tersebut, maka pastinya anda pun juga akan lebih mudah dalam menemukan ide mana nama terbaik yang sebaiknya anda pergunakan didalamnya. Di sinilah keunggulan yang signifikan akan bisa anda temukan. Sudah saatnya bagi anda berdiskusi dengan tim terkait supaya anda tahu dan paham apa yang sebaiknya anda lakukan dan persiapkan didalamnya. Membuat nama merupakan sebuah hal simple yang kelihatannya cukup mudah, tapi pada penerapannya, banyak hal yang perlu anda ketahui dan pahami didalamnya.
6. Tidak Menggunakan Simbol

Pastikan bahwa ketika anda membuat nama domain website tersebut, jangan sampai anda menggunakan simbol dan semacamnya. Pada saat anda menggunakan simbol, sudah pasti ini akan sangat menyusahkan bagi orang mengetikan nama website anda. Misalnya anda menggunakan tanda penghubung, angka, dial, dan sejenisnya. Dalam hal ini, tentu saja semua itu akan membuat and semakin kesulitan dalam mendapatkan apa yang diinginkan. Penggunaan simbol itu sendiri akan jelas-jelas menjadikan anda kewalahan dalam mendapatkan semua yang anda butuhkan tersebut didalamnya. Inilah yang akan membuat anda harus memikirkan dua kali sebelum menggunakan simbol tersebut itu sendiri.
7. Pertimbangkan Memakai Nama Merk Bisnis Anda
Apakah nama domain website yang akan anda pergunakan tersebut bertujuan untuk memasarkan atau memperkenalkan produk yang anda miliki? Jika iya, maka akan lebih baik apabila anda mempertimbangkan penggunaan nama merk yang terdapat dalam bisnis anda tersebut. Dengan cara inilah maka anda pun akan bisa lebih mudah dan gampang untuk memperoleh semua yang anda butuhkan didalamnya. Ketika anda memakai nama merk bisnis tersebut maka secara tidak langsung orang akan langsung aware atau menyadari tentang bisnis yang anda jalani itu sendiri. Di sinilah manfaat yang begitu besar pun juga akan bisa anda temukan dan peroleh didalamnya. Semua itu akan memberikan dampak terbaik yang anda perlukan itu sendiri.
8. Pilih Nama Yang Beda Dengan Kompetitor

Sangat tidak disarankan menggunakan nama yang numpang dengan competitor anda. Apalagi jika ada competitor yang sudah menggunakan nama tersebut sejak lama dan diketahui banyak orang. Nantinya nama domain website anda tersebut akan dianggap plagiat atau meniru dari nama website yang sudah ada. Jika sudah demikian, tentu ini tidak akan bagus untuk kepentingan membangun brand awareness pelanggan terhadap layanan jasa dan produk yang akan anda sediakan pada website terkait. Jika sudah demikian, alangkah baiknya jika anda mempertimbangkan baik-baik mengenai hal ini. Selalu kroscek dan cek ulang apakah nama brand anda tersebut sudah ada yang punya atau belum.
Kesimpulannya, dalam memilih nama domain website memang tidak bisa diterapkan dengan tergesa-gesa. Anda harus benar-benar paham bahwa pemilihan nama terbaik dalam domain website tersebut akan mampu memberikan manfaat yang signifikan dan sesuai dengan kebutuhan yang anda inginkan saat ini.