Cara menambahkan lokasi bisnis di Google maps
- Posted in Tips & Trik
- Komentar Dinonaktifkan pada Cara menambahkan lokasi bisnis di Google maps Komentar
Siapa yang tidak tahu Google Maps. Sebuah aplikasi buatan Google yang memudahkan penggunanya untuk menemukan lokasi apa saja di internet. Mulai dari rumah, restoran, hingga lokasi bisnis.
Jika Kanca Jejualan memiliki sebuah bisnis, apakah lokasi bisnis Anda sudah muncul di Google Maps? Jika belum, kami akan memandu Anda menambahkan lokasi bisnis di Google Maps. Tetapi, sebelum lebih jauh membahas tentang cara menambahkan lokasi bisnis di Google Maps, masih ada saja yang mempertanyakan “Apa sih, pentingnya menambahkan lokasi bisnis di Google Maps?”
Mengapa Menambahkan Lokasi di Google Maps Sangat Penting Saat Ini?

Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menambahkan lokasi bisnis di Google Maps. Apa saja keuntungan tersebut? Simak ulasannya berikut ini, ya:
Bisnis Anda Akan Lebih Mudah Ditemukan Oleh Konsumen
Keuntungan pertama bisnis yang dikenal dengan listing di Google, adalah menjadi lebih mudah ditemukan calon pelanggan. Google Maps banyak diandalkan oleh orang Indonesia sebagai alat penunjuk arah. Bahkan saat ini, terdapat hingga 140 juta pengguna Google Maps di Indonesia. Sangat besar, bukan? Lebih dari setengah penduduk Indonesia adalah pengguna Google Maps.
Sekarang coba bayangkan, ketika seseorang ingin menuju ke lokasi bisnis Anda, dan tidak menemukannya di Google Maps. Sudah pasti, mereka akan kesulitan untuk menemukannya. Jadi, sebagai cara agar bisnis Anda mudah ditemukan, maka Anda harus menambahkan lokasi bisnis di Google Maps.
Apalagi, Google Maps sendiri memiliki banyak fitur untuk rute beberapa transportasi. Mulai dari jalan kaki, hingga transportasi umum. Seperti misalnya bus dan kereta api. Pelanggan akan dengan mudah menemukan lokasi bisnis.
Memberikan Titik Lokasi yang Akurat Kepada Pelanggan
Salah satu keunggulan Google Maps adalah kemampuannya untuk memberikan petunjuk lokasi yang akurat melalui fitur Google Street View. Google Street View merupakan fitur penunjuk arah yang bisa menampilkan gambar sampai 360 derajat. Dengan fitur ini, pengguna bisa melihat foto situasi di sekitar lokasi tujuan secara nyata.
Adanya Google Street View memungkinkan pelanggan Anda untuk menemukan lokasi bisnis Anda dengan patokan yang sangat jelas. Pelanggan bisa melihat detail lokasi dari gang, sampai bangunan-bangunan yang ada di sekitar lokasi bisnis Anda. Dengan begitu, Anda bisa memberikan keyakinan lebih pada konsumen, bahwa bisnis Anda memang benar-benar ada dan mudah untuk dijangkau.
Mendapatkan Fitur Google Bisnisku

Dengan menambahkan tempat di Google Maps, Anda juga akan mendapatkan akses untuk bisa menggunakan fitur Google Bisnisku. Ini adalah salah satu fitur Google Maps yang sangat powerful untuk meningkatkan kehadiran sebuah bisnis di internet.
Pernahkah Anda mencari informasi tentang sebuah lokasi bisnis, lalu muncul kotak berisikan informasi tentang bisnis tersebut di bagian kanan layar pencarian Anda? Nah, itu dia yang informasi yang disediakan oleh Google Maps.
Fitur ini tentu sangat menarik. Dengan menambahkan lokasi bisnis di Google Maps, Anda akan mendapatkan fitur ya Google Bisnisku dari Google.
Baca Juga : 5 Langkah Urut Memulai Digital Marketing Untuk Pemula
Cara Menambahkan Lokasi di Google Maps
Sekarang, mari kita membahas cara menambahkan lokasi bisnis di Google Maps. Setidaknya, terdapat tiga cara untuk menambahkan lokasi bisnis di Google Maps dengan mudah. Berikut adalah ketiga cara menambahkan lokasi bisnis di Google Maps:
1. Menambahkan Via Google Bisnisku
Google Bisnisku adalah sebuah fitur dari Google Mpas yang dapat mempermudah calon konsumen untuk menemukan lokasi, sekaligus informasi bisnis Anda. Berikut adalah langkah-langkah cara menambahkan lokasi bisnis di Google Maps via Google Bisnisku.
Langkah pertama – Masuk ke website Google Bisnisku . Klik “Start Now” untuk memulai proses pendaftaran Google Bisnis
Langkah kedua – Tuliskan Nama Bisnis Anda . Kemudian, tuliskan nama bisnis Anda. Tulislah nama yang Anda inginkan.
Langkah Ketiga – Klik Yes . Jika ingin alamat dan informasi bisnis Anda muncul di halaman pencarian, Anda harus klik “Yes”.
Langkah keempat – Tuliskan alamat bisnis Anda dengan lengkap, agar Google mampu melacaknya dengan baik.
Langkah kelima – Lalu, Google akan melakukan pengecekan, apakah bisnis Anda sudah terdaftar atau belum. Jika list yang muncul bukanlah bisnis Anda, pilih None of these.
Langkah keenam – Menentukan titik lokasi bisnis Anda. Langkah selanjutnya adalah, menentukan titik lokasi bisnis Anda.
Langkah ketujuh – Pilihan ini adalah untuk Anda yang memilih, apakah akan melayani konsumen di luar kantor? Jika iya, maka pilih pilihan pertama, yaitu Yes, I also serve them outside my location. Selanjutnya, Google akan memberitahukan kepada konsumen Anda, tentang lokasi kantor selain yang telah terdaftar.
Langkah kedelapan – memilih kategori bisnis. Hal ini akan memudahkan Google untuk merekomendasikan penggunanya ketika mencari bisnis yang serupa, dengan bisnis Anda.
Langkah sembilan – Melengkapi informasi, seperti informasi seperti nomor telepon dan website bisnis Anda.
Langkah sepuluh – Setelah semua proses pengisian infomasi telah terpenuhi, Google akan meminta izin Anda untuk mengirimkan notifikasi dan beberapa informasi yang terkait rekomendasi bisnis Anda. Jika mau, silakan klik “Yes”, tetapi kalau tidak berkenan, silakan klik “No”.
Langkah sebeleas – Setelah semua proses tersebut selesai, Google akan mengirimkan surat fisik ke alamat bisnis Anda. Ini bertujuan untuk memastikan bahwa alamat bisnis yang Anda daftarkan bukan alamat fiktif. Setelah itu, alamat dan akun Google Bisnis telah aktif.
2. Mendaftar Langsung dari Google Maps

Selain memberikan petunjuk arah lokasi, Google Maps juga dapat memberikan fasilitas bagi yang ingin menambahkan lokasi bisnis secara langsung. Berikut adalah langkah untuk mendaftarkan lokasi bisnis Anda:
Langkah pertama – Masuk ke Google Maps, lalu Anda akan menemukan tampilan peta dan lihat ke ikon tiga garis di sebelah kiri atas.
Langkah kedua – Pilih ikon tiga garis tersebut, kemudian pilih “Add your business”.
Langkah ketiga – Langkah ketiga adalah, Anda harus memasukkan informasi tentang bisnis Anda. Langkah-langkahnya saa dengan ketika Anda mendaftarkan lokasi bisnis Anda ke Google Bisnisku.
3. Klaim Lokasi Bisnis Via Google Maps
Cara ini bisa Anda gunakan, ketika bisnis Anda telah didafarkan oleh pihak lain yang tidak Anda kenal. Dengan kata lain, terjadi duplikasi pada lokasi bisnis. Google sendiri memfasilitasi untuk mengklaim bisnis via Google Bisnisku. Berikut adalah cara-caranya:
Lankah pertama – Lakukan pencarian bisnis Anda di Google. Kemudian pilih opsi “Pemiliki Bisnis Ini?”
Langkah kedua – Selanjutnya, Anda akan diminta untuk melakukan pengelolaan terhadap bisnis tersebut.
Langkat ketiga – Melakukan verifikasi pelaporan. Ada tiga pilihan. Yaitu lewat telepon, email, ataupun lewat kiriman surat fisik.
Langkah keempat – Tuliskan alamat pengiriman dengan benar, agar surat dari Google sampai di tujuan. Proses pengiriman surat ini akan memakan waktu kuran lebih empat hari.
Penutup
Menambahkan lokasi bisnis di Google Maps akan membuat bisnis Anda mudah ditemukan orang. Ini tentu meningkatkan potensi bisnis Anda untuk terus bertumbuh. Semoga artikel ini memberikan pemahaman pada Anda, tentang cara menambahkan lokasi bisnis di Google.
Wujudkan ide bisnis Anda dengan website toko online Jejualan, Buka Toko Online Cuma 20 Detik.

